Home Quotes



By : Fachrudin Abu Mufti Pesantren As Sakinah Padasuka Bandung


Dari Abu Hurairah, Rasulullah SAW Bersabda


 إن لله مائة رحمة، واحدة بين الجن والإنس والبهائم والهوام، فبها يتعاطفون، وبها يتراحمون، وبها يتعاطف الوحوش على أولادها، وأخَّر تسعاً وتسعين رحمة يرحم بها عباده يوم القيامة


Sesungguhnya Allah memiliki 100 rahmat. Salah satu di antaranya diturunkannya kepada kaum jin, manusia, hewan, dan tetumbuhan. Dengan rahmat itulah mereka saling berbelas kasih dan menyayangi. Dengannya pula binatang liar mengasihi anaknya. Dan Allah mengakhirkan 99 rahmat untuk Dia curahkan kepada hamba-hamba-Nya pada hari kiamat.”

(HR Bukhari No 6104 dan HR Muslim No 2725 )


Baca juga :

Renungan.

Pada dasarnya setiap makhluk selalu mengharapkan Rahmat Allah ( kasih sayang Allah ), baik kasih sayang di dunia maupun di akhirat kelak. Ada dua kasih sayang yang hakiki dan tak pernah luntur, yaitu kasih sayang Allah SWT kepada hamba-Nya dan kasih sayang orang tua terhadap anaknya


Kasih sayang orang tua kepada anak-anak nya sepanjang masa, tidak mengenal usia. Bagaimana dengan kasih sayang anak yang sudah dewasa kepada orang tua ? Ada anak yang sudah dewasa, tetapi melupakan orang tua nya..


Rahmat Allah ( kasih sayang Allah ) di dunia bukan hanya diberikan kepada orang-orang muslim.saja, tetapi juga diberikan kepada orang-orang non muslim.


Rahmat Allah yang diberikan di dunia kepada manusia dll hanya satu, Sedangkan sisanya 99 di akhirat hanya diberikan untuk orang-orang yang beriman..


Yang satu bagian saja yang manfaat nya sudah kita rasakan oleh kita begitu enak, nikmat,  bagaimana dengan yang 99 bagian lagi sisanya di akhirat nanti yang khusus diberikan kepada orang-orang beriman. Itulah surga dengan segala kenikmatannya yang dijanjikan Allah SWT.


Semoga kita termasuk hamba yang mendapatkan rahmat Allah yang 99 di akhirat kelak. Aamiin


Ya Allah Ya Rabbi 

Berkahi kami dengan Rahmat-Mu berupa kesehatan , kekuatan Iman Islam , Rizki yang barokah , kemudahan dalam segala urusan.


Ya Allah

Jadikanlah keluarga kami 

Keluarga yg mencintai Engkau,

Yang mencintai Rosul-Nya 

Yang mencintai Al Quran- Mu , 

Yang mencintai Sunah Nabi- Mu

    

#Menyebarkan Yang Benar Dari Sumber Yang Benar,Satu Hari Satu Hadits

 

Dipersembahkan oleh :

Website rumahbukumufti.com


No comments

Post a Comment

to Top