By : Fachrudin Abu Mufti Pesantren As Sakinah Padasuka Bandung
Dari An-Nu’man bin Basyir radhiyallahu ‘anhuma, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
مَنْ لَمْ يَشْكُرِ الْقَلِيلَ لَمْ يَشْكُرِ الْكَثِيرَ
Barang siapa yang tidak mensyukuri yang sedikit, maka ia tidak akan mampu mensyukuri sesuatu yang banyak.”
(HR. Ahmad No 278
Syaikh Al-Albani mengatakan bahwa hadits ini hasan).
Renungan
Betapa melimpahnya nikmat yang Allah Ta’ala berikan kepada kita, seperti nikmat sehat, makanan, minuman, pakaian dan nikmat yang lainnya.Jika menghitung nikmat yang Allah berikan kepada kita, niscaya kita tidak akan mampu menghitungnya.
Walaupun nikmat itu oleh kita kelihatannya dianggap kecil, kita harus tetap mensyukurinya.Kalau nikmat
kecil saja tidak bisa disyukuri, bagaimana lagi dengan nikmat yang besar.
Orang yang bersyukur kepada Allah Ta’ala akan menggunakan nikmat Allah untuk beramal shalih, tidak digunakan untuk bermaksiat kepada Allah. Ia gunakan matanya untuk melihat hal yang baik, lisannya tidak untuk berkata kecuali yang baik, dan anggota badannya ia gunakan untuk beribadah kepada Allah Ta’ala
Imam Asy-Syaukani Rahimahullah dalam kitab Tafsir nya Fathul Qadir berkata, Bersyukur kepada Allah adalah memuji-Nya sebagai balasan atas nikmat yang diberikan dengan cara melakukan ketaatan kepada-Nya”
Kita diperintahkan oleh Allah untuk bersyukur sebagaimana disebutkan dalam Al Qur'an
Allah Ta’ala berfirman,
فَاذْكُرُونِي أَذْكُرْكُمْ وَاشْكُرُوا لِي وَلَا تَكْفُرُونِ
Ingatlah kepada-Ku, Aku juga akan ingat kepada kalian. Dan bersyukurlah kepada-Ku, janganlah kalian kufur
(Qs. Al Baqarah: 152)
Semoga Allah memberi taufik dan hidayah sehingga kita selalu menjadi hamba yang bersyukur.
Ya Allah
Ampunilah dosa dosa kami
Dosa orang tua kami
Pasangan hidup kami , bapak dan ibu guru kami
Anak anak kami.
Tunjukkanlah kami ke jalan yg benar menuju ke jalan yang Engkau Ridhoi.
Ya Allah Ya Rabb
Bukakanlah kepada kami Pintu Hidayah,
Pintu Rizeki,
Pintu Ketenangan
Pintu Kebahagiaan dan Pintu segala kebaikan .
#Menyebarkan Yang Benar Dari Sumber Yang Benar,Satu Hari Satu Hadits
Dipersembahkan oleh :
rumahbukumufti.com
No comments
Post a Comment